Banana cupcakes with maple frosting

Friday, April 27, 2012


Aha..weekend sudah datang lagi di Doha....waktu rasanya cepat sekali berganti. Rasanya masih baru kemarin hari Jumat, sekarang datang lagi hari yg sama. Bahkan bulan April tinggal beberapa hari lagi. Melihat satu minggu ini rasanya ada yg tidak lengkap , tidak  mencoba  resep dan mengambil gambarnya, dua kegiatan itu ternyata cukup ampuh  menjaga otak untuk tetap kreatif selain  membuat  badan bugar hehe.

Btw untuk satu resep yg di coba kali ini , membuat sy  merasa bersalah .  Setiap seminggu sekali dalam satu harinya , buah ini selalu tersedia di meja ah.... padahal hanya  4 sampai  5 buah  saja . Dan kali ini sudah 2 minggu buah pisang selalu berakhir di tempat sampah :(.  
Mungkin harus tidak membeli pisang untuk sementara waktu, sebetulnya hasil akhir cupcake ini juga tidak disukai oleh krucil penikmat baking. Padahal rasanya tidak kalah enak dengan cuppies pisang  yg sy buat beberapa minggu lalu. Tetapi masih untung ada teman yg mau di bagi, jadi selamatlah nasib cupcake yg di copy dari Woman weekly magazine ini .

Yang special dari cupcakes ini adalah ditambahkannya irisan pisang  di akhir proses pengerjaan adonannya . Jadi rasa pisangnya semakin kuat, selain maple syrup yg memberi rasa ekstra. Ada yg ketinggalan di frostingnya, sy lupa menambahkan 2 sendok makan maple syrup, jika tidak ketinggalan mungkin rasa frosting banana cupcakes ini akan sedikit berbeda dengan   banana cupcakes terdahulu.

Bahan :
60 gr butter , suhu ruang.
60 gr  soft cream cheese
3/4 cup ( 165gr ) brown sugar.
2 butir telur
1/2 cup  ( 125 ml ) milk
2 tbs maple syrup
1 1/2 cups ( 225 gr ) self-raising flour
1/2 tsp bicarbonate of soda.
2 buah pisang ( 400 gr )  iris tipis.

Maple frosting
30 gr butter, suhu ruang
80 gr soft cream cheese 
2 tbs maple syrup
1 1/2 cups (240gr ) icing sugar.( sy selalu megurangi ukuran gulanya)

Cara Membuat :

* Kocok butter , cream cheese dan gula  hingga lembut . Tambahkan telur satu persatu  sambil tetap di kocok.

* Masukkan susu cair, syrup , self raising dan bicarbonate soda aduk hingga tercampur rata. Tambahkan pisang.

* Tuang ke dalam cetakan muffin yg sudah di alas dengan paper cups.  Panggang selama 30 menit dengan suhu 180'C hingga kecoklatan. Angkat lalu dinginkan.

* Maple frosting : Kocok butter , cream cheese dan syrup hingga lembut, masukkan icing sugar (gula bubuk ), aduk rata. 


You Might Also Like

1 comments